Seputar Peradilan

Seminar Laporan Aktualisasi CPNS Pengadilan Agama Kota Cimahi

CIMAHI – pada hari ini Jumat, 18 Nopember 2022, dua orang Calon Pegawai Negeri Sipil yaitu Nuranisya, S.H. dan Asep Zaky Alamsyah, S.Sy. mengikuti Seminar Laporan Aktualisasi. Kegiatan Seminar Laporan Aktualisasi ini dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom di Pengadilan Agama Kota Cimahi.

Pertama, Calon Pegawai Negeri Sipil atas nama Nuranisya, S.H., mengambil judul "Optimalisasi Hak-hak Perempuan dan Anak Pasca Perceraian di Pengadilan Agama Kota Cimahi". Yang menjadi Penguji Bapak Dr. Lanka Asmar, S.H.I, M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Agama Padang Sidempuan), sebagai coach Bapak Dr. Rahmat Aulia M.Si. (Balai Diklat Keagamaan Jakarta) dan mentor Bapak A. Mahfudin, S.Ag., M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Cimahi). Dalam seminarnya, yang bersangkutan membuat inovasi berupa video layanan sesuai judulnya dan membuat banner yang disediakan QR Code yang dapat discan untuk menampilkan video layanan tersebut, tujuan dari aktualisasi ini adalah peserta ingin mengoptimalisasikan dengan mensosialisasikan kepada seluruh masyarakat khususnya kepada penyandang disabilitas untuk mudah dipahami sehingga ditampilkan secara visual dengan menambah kode isyarat.

Selanjutnya Calon Pegawai Negeri Sipil atas nama Asep Zaky Alamsyah, S.Sy., mengambil Judul Seminar Laporan Aktualisasi "Sistem Layanan Tunanetra (SILATRA) Sebagai Peningkatan Layanan Bagi Kelompok Tunanetra di Pengadilan Agama Kota Cimahi". Yang menjadi Penguji Bapak Sigid Triyono. S.H. M.H. (Ketua Pengadilan Negeri Makassar Kelas 1A Khusus), sebagai coach Bapak Sandrayana Sangkala. S.H. M.H. (Widyaiswara Madya Pusdiklat Menpin MA RI) dan mentor Bapak Dr. Ita Sasmita, S.H., M.H. (Sekretaris Pengadilan Agama Kota Cimahi), Didalam presentasi laporannya dijelaskan yang bersangkutan telah mengimplementasikan rancangan aktualisasinya berupa pemasangan guiding block, membuat voice recording serta pembuatan SOP yang berkaitan dengan pelayanan prioritas bagi penyandang tunanetra. Ini merupakan inovasi yang sangat baik dan menambah sarana prasarana khususnya bagi penyandang disabilitas sensorik.

Dari hasil seminar laporan aktualisasi tersebut, kedua CPNS Pengadilan Agama Kota Cimahi mendapat penilaian yang memuaskan dari masing-masing penguji selain itu juga merupakan wujud implementasi Core Value ASN Badan Peradilan Agama MA RI. Harapannya bahwa kedua inovasi ini terus dikembangkan dengan melakukan monitoring dan evaluasi secara berkelanjutan agar dapat mengetahui sejauh mana inovasi ini dapat bermanfaat bagi para pencari keadilan khususnya kaum penyandang disabilitas sesuai dengan standar pelayanan yang diharapkan.