Seputar Peradilan
HIJAU YANG TERAKHIR
Cimahi, 25 Juni 2020: Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama telah menetapkan 7 (tujuh) program prioritas. Ketujuh program prioritas tersebut yaitu : Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Pelayanan Informasi Melalui Website Pengadilan, Penyelesaian Perkara Tepat Waktu, Minutasi dalam Satu Hari (One Day Minutation), Publikasi Putusan dalam Satu Hari (One Day Publish), Administrasi Perkara Secara Elektronik (e-Court) dan Implementasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP).
Salah satu program prioritas Ditjen Badilag yaitu program Publikasi Putusan dalam Satu Hari (One Day Publish), di mana setiap Majelis Hakim yang memutus perkara mempunyai kewajiban mempublish putusannya ke Direktori Putusan pada hari itu juga melalui SIPP (Sistem Informasi Penelusuran Perkara). Di samping itu Pengadilan Agama mempunyai kewajiban mem-publish putusan sejak tahun 2016.
Pada setiap akhir pekan, Ditjen Badilag mengumumkan Rapor Kinerja Penanganan Perkara Berdasarkan SIPP dan Publikasi Putusan. RApor Publikasi Putusan tanggal 8 Mei 2020 posisi Pengadilan Agama Kota Cimahi berada di posisi buncit atau paling akhir dengan prosentase 34 prosen (terpublish 12.563 putusan dari beban publish 36.786 putusan) . Atas capaian yang kurang menggembirakan tersebut, Pengadilan Agama Kota Cimahi mendapat Surat “Cinta” Teguran dari Bapak Dirjen Badilag, dan diberi waktu agar sampai akhir Juni 2020 supaya ikut menghijau.
Mendapat Surat “Cinta” dari Pak Dirjen Badilag, membuat Ketua Pengadilan Agama Kota Cimahi bergerak cepat, dengan membentuk Tim Percepatan Upload Putusan, dipimpin langsung Oleh Wakil Ketua Drs. Yayan Atmaja, MH. Dan setelah berjuang dengan penuh kesungguhan, akhirnya pada hari Kamis 25 Juli 2020 Pengadilan Agama Kota Cimahi telah mampu mempublish (upload) putusan sebanyak 28.028 putusan atau 75,7 persen dari beban upload 36.984 perkara (data berdasarkan Rekapitulasi Data Publikasi Putusan Peradilan Agama SIMTALAK Ditjen Badilag).
Dalam suasana penuh haru, Alhamdulillah YM Bapak KPTA Jawa Barat ikut meng-klik upload putusan, pada Sistem Informasi Manajemen Tata Laksana Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI.
Sebelumnya, YM KPTA Jawa Barat Bapak Drs. H.M Taufiq HZ, MH memberikan pembinaan terhadap seluruh Hakim dan Aparatur PA Kota Cimahi, dan telah mengapresiasi capaian kinerja Pengadilan Agama Kota Cimahi yang telah mampu mengejar ketertinggalannya dalam menghijaukan publikasi putusan. Dalam pembinaannya, YM KPTA Jawa Barat juga menekankan agar PA Kota Cimahi ke depan mampu meningkatkan kinerjanya.
Semoga, dalam publikasi Rapor Kinerja Penanganan Perkara Berdasarkan SIPP dan Publikasi Putusan yang akan datang Pengadilan Agama Kota Cimahi sudah menghijau, seperti Pengadilan Agama lainnya. bagitu kata Pak Ketua PA Kota Cimahi dalam sambutannya. Selanjutnya Pak Ketua mengajak seluruh elemen PA Kota Cimahi untuk terus berupaya agar segera terwujud 100 persen publish. by. admin
*Turun ke paya memetik kangkung
Hati senang dibantu si Dia
Bergotong royong saling mendukung
Tercapai hijau hati bahagia.*
*Ambil segulung tali bambu
Sudah diambil mari di ikat
Jika saling bantu membantu
Tak ada pekerjaan yang berat.*
by. stj