Seputar Peradilan
MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN 1445 H
Pengadilan Agama Kota Cimahi mengadakan acara menyambut Bulan Suci Ramadhan pada hari Rabu tanggal 06 Maret 2024 yang bertempat di ruang tunggu lantai 2 yang di hadiri oleh YM, Bapak Ketua, Wakil Ketua, Seluruh Hakim, Bapak Panitera, Ibu Sekretaris dan Seluruh Pegawai Pengadilan Agama Kota Cimahi.
Dalam sambutannya YM. Bapak Drs. H. Rudi Hartono, S.H. Ketua Pengadilan Agama Kota Cimahi mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa kepada seluruh pegawai Pengadilan Agama Kota Cimahi, Jadikan momentum Ramadhan ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan sehingga membentuk pribadi-pribadi yang berintegritas, Ikhlas dan Bertaqwa.
Acara dilanjut dengan bersalam-salaman seluruh pengawai Pengadilan Agama Kota Cimahi.